Pages

 

Makanan Khas Surabaya

Semanggi Surabaya

BAHAN-BAHAN:
100 gr daun semanggi
50 gr tauge
100 gr kerupuk puli,goring

BUMBU:
50 gr ubi, rebus
50 gr kacang tanah, goreng
satu ruas kencur
2 siung bawang merah, sangrai
1 siung bawang putih, sangrai
20 gr gula merah, sisir
petis secukupnya

CARA MEMASAK:
1. Rebus daun semanggi dan tauge lalu tiriskan.
2. Haluskan bawang merah, bawang putih dan gula merah. Haluskan pula ubi dan kacang tanah secara terpisah. Campurkan bawang merah,kencur, bawang putih, ubi dan kacang tanah. Tambahkan sedikit air dan petis. Bubuhkan garam. Aduk rata.
3. Cara menyajikan: siramkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi ke atas rebusan daun semanggi dan tauge. Bila suka dapat ditambahkan sambal.
sajikan semangi
surabaya ini diatas pincuk daun pisang ditambah dengan kerupuk puli pasti tambah mantap, selamat mencoba!!
 
Rujak Cingur Surabaya

BAHAN-BAHAN:
100 g kangkung tanpa batang
100 g taoge, siangi
250 g cingur
tempe goreng secukupnya, potong kotak
tahu goreng secukupnya, potong kotak
200 g kikil sapi
100 g lontong

Bumbu kacang:
100 g kacang tanah, sangrai
60 g gula merah
2 sdm petis udang
1 buah pisang batu/klutuk, iris
1 siung bawang putih, goreng
garam secukupnya
75 ml air asam

Cara Membuat:
1. Cuci bersih kikil dan cingur sapi, rebus hingga matang dan lunak. Angkat, tiriskan, dan potong-potong.
2. Cuci bersih tiap sayuran, rebus secara terpisah hingga matang, sisihkan.
3. Bumbu Kacang: campur kacang tanah, gula merah, pisang batu, bawang putih, garam, dan petis. halsukan, tuang air asam, aduk rata.
4. Atur sayuran rebus, kikil, tahu, tempe, cingur, lontong, dalam piring saji.
5. Sajikan bersama bumbu kacang.

Gado-Gado Surabaya

Bahan gado gado Surabaya
Lontong, potong2
Tahu goreng, potong2
Tempe goreng, potong2
Kerupuk udang, remas kasar
Emping goreng
Telur rebus kupas, iris2

Sayuran gado gado:
Tomat, iris2
Mentimun, kupas, iris2
Kentang rebus kupas, iris2
Daun selada, iris2
Taoge, blansir
Kubis, iris2, blansir

Saus kacang Bumbu gado gado

100 gr kacang tanah goreng
2 sdm bawang putih goreng
2 sdm petis ikan
1/2 sdt garam /secukupnya
Cabe rawit, sesue slera
Air matang /secukupnya

Cara memasak gado-gado surabaya

Ulek/blender semua bahan jadi satu.
Cara olah gado gado surabaya:
Susun di piring berurutan: lontong, tahu, tempe, sayuran, telur rebus.
Siram dengan saus kacang, taburi kerupuk udang dan emping, siram lagi dengan sedikit saus kacang. Sajikan segera.


Resep Tahu: Tahu Tek


Bahan:
1 buah (300 g) tahu putih, potong-potong
2 butir telur ayam
½ sdt merica bubuk
1 sdt garam

Saus:
2 sdm kecap manis
150 ml air
1 sdm petis udang

Haluskan:
2 sdm kacang tanah goreng
1 siung bawang putih
2 buah cabai rawit
1 sdt garam

Pelengkap:
tauge
daun bawang iris halus
seledri iris halus
bawang merag goreng

Cara membuat:
  • Kocok telur dengan garam dan merica hingga rata.
  • Campur irisan tahu dengan telur hingga rata.
  • Bagi menjadi 4 bagian dan goreng menjadi dadar hingga matang kedua sisinya. Angkat.
  • Saus: Aduk bumbu halus dengan bahan Saus lainnya hingga rata.
  • Taruh tahu telur di piring saji.
  • Beri Pelengkapnya dan siram dengan Sausnya.
  • Sajikan segera.
Untuk 6 orang


Krengsengan Surabaya


Bahan :
1/2 kg daging sapi, potong2
1 bh tomat, potong2
1 sdt lada halus
3 lbr daun jeruk, iris halus
2 sdm kecap manis
garam secukupnya
1/2 ltr air
minyak goreng untuk menumis

Bumbu dihaluskan :
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
5 bh cabe merah keriting
5 bh cabe rawit merah
1 ruas jahe
2 sdm gula jawa
2 mata asam jawa
2 sdm petis udang

Cara membuatnya :
Tumis bumbu halus hingga harum lalu masukkan potongan daging kambing.
Aduk rata sampai berubah warnanya. Masukkan sisa bahan lalu masak hingga airnya mulai sat. Sajikan dengan bawang goreng dan nasi hangat.


Bebek goreng Surabaya

Bahan :

1 ekor bebek
1 liter air
1 btg serai, memarkan
2 daun salam
1 cm lengkuas, memarkan
Haluskan :

8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
3 butir kemiri
2 cm kunyit
1 cm jahe
1/2 sdt merica butiran
1 sdt gula pasir
2 sdt garam

Cara memasak :
  • Bersihkan si bebek, potong 4 bagian.
  • Didihkan air dengan daun serai, salam, lengkuas, dan bumbu halus.
  • Masukkan bebek, masak dengan api sedang hingga air habis dan daging bebek empuk.
  • Angkat potongan bebek, tiriskan hingga dingin.
  • Goreng bebek dalam minyak panas dan banyak, hingga kering.
  • Angkat, tiriskan. Sajikan hangat dengan sambal dan lalapan segar.
Tempe Penyet
Lontong Balap
Lontong Mie
Kupang Lontong
Rawon
Tahu Campur
Soto Madura
Sop Kikil
Leker / Kue Pisang Surabaya
Kare Kambing
Nasi sayur

0 komentar:

Post a Comment

Updates Via E-Mail